Paraguay selalu menikmati reputasinya di sepakbola Amerika Selatan. Mereka punya lini pertahanan yang solid, kemampuan membaca permainan yang tinggi dan aliran bola yang banyak ke penyerang mereka yang dikenal sangat bertenaga.
Dengan pengecualian juara Copa America pada 1953 dan 1979, ‘Albirroja’ terus berjuang untuk memanfaatkan kualitas yang tak perlu diragukan ini menjadi medali. Setelah menjangkau tiga dari enam Piala Dunia yang pertama, mereka selalu tak bisa tampil secara beruntun sebanyak enam kali.
Berikut Profil Lengkap Kesebelasan Paraguay
República del Paraguay | Asociación del Fútbol Argentino (AFA) 1893 |
Konfederasi: Conmebol |
Piala Dunia 2010 akan menjadi turnamen kedelapan bagi Paraguay dan menjadi ajang keempat yang diikuti secara beruntun. Paraguay juga ambil bagian di 33 edisi Copa Amerika dan memenangi dua gelar juara, yakni di tahun 1953 di Peru dan 1979 di Argentina. Paraguay juga pernah meraih medali perak di Olimpiade 2004.
JALAN KE AFRIKA SELATAN 2010
Satu laga menjelang akhir di zona Amerika Latin, Paraguay baru lolos dengan menang 2-1 atas Venezuela. Paraguay menempati peringkat ketiga, di bawah Brasil dan Cile, dan di atas Argentina dan Cile.
Kekuatan Paraguay ada pada lini pertahanan mereka. Mereka hanya kebobolan 16 gol dari 18 pertandingan selama kualifikasi Piala Dunia 2010.
Keampuhan serangan balik juga menjadi senjata pamungkas Paraguay. Mereka juga berbahaya dalam permainan zona area. Paraguay juga tak jarang bermain bagus ketika menghadapi lawan yang di atas keras lebih diunggulkan.
KELEMAHAN
Kerap tak mampu menjaga bola dengan baik. Pemain Paraguay lebih senang menunggu bola datang dan kemudian melakukan serangan cepat ke jantung pertahanan lawan.
PELATIH
PEMAIN BINTANG
Salvador Cabañas (América, México)
Dia mendapat penghargaan sebagai pemain terbaik Amerika Latin tahun 2007. Dia dikenal sebagai striker haus gol dan bagus dalam mengeksekusi setiap kesempatan yang dimilikinya. Namun Cabanas bukan striker yang individualis. Dia tak jarang memberikan umpan kepada pemain lain yang lebih berpeluang untuk mencetak gol. Hanya saja, untuk ukuran pemain sepakbola, bentuk badannya tidak proporsional dan ideal.. |
Nelson Haedo Valdez (Borussia Dortmund)
Salah satu striker berbakat yang dimiliki Paraguay. Memiliki karakter yang berbeda dibanding Cabanas, pemain ini lebih cepat dan berani berduel dengan pemain belakang lawan. Selain memiliki kecepatan, Valdez juga punya teknik yang mumpuni dan tendangan keras, yang menjadikannya predator di depan gawang lawan. |
Cristian Riveros (Cruz Azul)
Menjadi pengatur serangan Paraguay. Riveros juga bisa bermain di semua posisi di lini tengah, dan memiliki kelebihan dalam hal akurasi umpan. |
MOMEN TERBAIK
Sukses memenangi Copa Amerika di tahun 1953 dan 1979 menjadi prestasi yang membanggakan bagi Paraguay. Lolos ke Piala Dunia 1986 setelah absen 28 tahun juga menjadi momen yang tak terlupakan.
DI LUAR LAPANGAN
TARGET DI PIALA DUNIA
Menembus perempat-final menjadi impian publik Paraguay dan diharapkan hal ini bisa terwujud tahun depan.
Jangan lupa baca Prediksi Paraguay vs Jepang
Ada yang punya prediksi lain? Untuk sekedar menambah perbendaharaan Prediksi dan Untuk sekedar hiburan,.... silahkan berkunjung ke VIRTUAL TAROT INDONESIA
Sumber :
http://www.goal.com
pertamax dulu dech
BalasHapusAlhamdulillah bisa pertamax juga akhirnya, Paraguay sebelumnya g kurang di faforitkan, tp nyatanya fakta berbicara lain, semoga sukses buat tim paraguay lolos ke babak berikutnya
BalasHapusParaguay selalu sulit untuk dikalahkan
BalasHapusparaguay tim yang solid :)
BalasHapussip infonya sob..
BalasHapustmpt aq gak bisa nntn piala dunia
selamat malam mas,...
BalasHapuskita lagi nonton nih paraguay lawan jepang.
Jepang yang akan menang
BalasHapussaya tidak tahu siapa yang bakal menang dalam pertandingan tersebut
BalasHapusyang penting semoga saja indonesia bisa maju dalam segala hal termasuk persepakbolaannya
salam dari pamekasan madura
BalasHapusParaguay mantap, tadi ngalahin Jepang lewat adu penalti.
BalasHapusMampukah paraguay bertahan sampai pertandingan grand final?
BalasHapuskita tunggu saja....
Nice review mas. Semoga saja timnas kita juga bisa 'kembali' mengukir sejarah di world cup yang akan datang
BalasHapusMantap deh Paraguay,,,,
BalasHapusGimana kalo dibandingkan dengan PSMS Medan Bang ?
Paraguay memang sedang bergeliat terbukti berhasil mengalahkan Jepang dan melangkah ke babak per-empat final ...
BalasHapusmaju terus paraguay ayo kalahkan brazil
BalasHapus